Pesan 17 Agustus 2023 dari Yemima, “NIKMATI WAKTU YANG ADA”

Yemima Pakpahan
Yemima Pakpahan
 
Medan, 17 Agustus 2023, buruhmerdeka.com
 
Hai Teman-teman, tau kah kita kenapa harus menikmati waktu yang ada pada kita ?. Jawabannya adalah, karena ketika kita bisa menikmati waktu yang ada pada kita, maka kita akan mengerti arti Bersyukur
 
Bahwasanya kita Jangan sampai melewatkan hal-hal yang berharga dalam hidup kita karena kita tidak bisa menikmati waktu yang ada. Cara sederhana untuk kita bisa menikmati waktu yang ada adalah dengan belajar “Sabar”. 
 
Sebagai contoh, ketika kita hendak melewati suatu proses/perjuangan dalam kehidupan. Pastinya dibutuhkan kesabaran kita dalam menghadapinya. Dengan kesabaran, kita bisa menikmati proses yang kita hadapi. Percayalah dengan kesabaran kita bisa memperoleh banyak pelajaran, keberuntungan dan momen-momen yang menyenangkan dan  berharga dalam hidup. 
 
Disisi lain, dalam dunia pendidikan kita melewati ujian untuk kenaikan kelas atau kelulusan sekolah. Namun, sebelum menghadapi ujian kita pasti akan melewati proses belajar mengajar dahulu. Jika kita tidak sabar dalam menghadapi proses belajar, maka materi pelajaran yang kita pelajari pasti tidak akan nempel. Alhasil, kita tidak bisa lulus melewati ujian kenaikan kelas ataupun ujian kelulusan sekolah. 
 
Begitu juga dalam pergaulan, kita harus bisa menerima teman-teman kita apa adanya. Kita harus bisa sabar dalam menghadapi sikap-sikapnya. Dan jika kita mampu melakukan itu, maka kita akan dapat merasakan momen berharga dalam dunia pergaulan.
 
Selanjutnya, kehidupan dalam keluarga. Jika kita tidak bisa memahami, menghormati, menghargai setiap anggota keluarga, maka kita tidak  akan bisa merasakan kehangatan dan kebahagiaan dalam keluarga. 
 
Ketika kita belajar sabar dalam menghadapi segala hal dalam hidup, artinya kita sudah menikmati waktu yang diberikan Tuhan kepada kita.
 
Jadi, dengan kita bisa sabar dan menikmati waktu, hal itu dapat membuat kita menjadi orang yang tidak tergesa-gesa. Tidak baik tergesa-gesa dalam mencapai sesuatu, dan sangat bermanfaat bagi kita jika bisa menikmati waktu yang diberikan kepada kita. (Yemima Br. Pakpahan, Siswa SMA Negeri 17, Medan)
 
bersyukur
Bersyukur
What’s your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button